Universitas Terbaik Di Purwokerto – Kota Purwokerto atau area Banyumas memiliki sejumlah universitas yang cukup tersohor. Tidak hanya universitas negeri, kampus swasta juga cukup diperhitungkan di Purwokerto atau area Banyumas ini. Purwokerto adalah salah satu kota yang ada di Kabupaten Banyumas Jawa Tengah yang memiliki banyak perguruan tinggi berkualitas.

Bagi calon mahasiswa yang berencana kuliah di Purwokerto, sudah pasti akan mencari informasi tentang universitas-universitas atau perguruan tinggi di Purwokerto sebagai referensi mereka. Jika kamu sedang mencari informasi tentang universitas negeri di Purwokerto, berikut ini pembahasan tentang perguruan tinggi negeri di Purwokerto. Jadi, pastikan kamu menyimak artikel ini hingga selesai.

Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Universitas unggul di Purwokerto selanjutnya adalah UMP atau Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Perguruan tinggi swasta ini menjadi salah satu kampus terbesar di Jawa Tengah bagian barat. Saat ini UMP telah memiliki akreditasi B dengan kualitas pendidikan terjamin loh. Universitas Muhammadiyah Purwokerto hadir sejak tahun 1965. Pada awalnya kampus ini memiliki nama Institut keguruan dan ilmu pendidikan Muhammadiyah Purwokerto. Pada saat awal berdiri hanya memiliki dua faktor yaitu Fakultas Ilmu Pendidikan dan Fakultas Pendidikan Umum. Namun saat ini kampus tersebut sudah menyediakan 11 fakultas dan 1 program pascasarjana. Adapun buku tersebut adalah Keguruan & Ilmu Pendidikan, Ekonomi dan Bisnis, Pertanian, Teknik & Sains, Psikologi, Agama Islam, Sastra, Farmasi, Ilmu Kesehatan, Hukum dan Kedokteran.

Universitas Bina Sarana Informatika Purwokerto

Mencari kampus berkualitas di Purwokerto? Salah satu universitas di Purwokerto yang bisa kamu andalkan adalah Universitas Bina Sarana Informatika. Universitas tersebut dibangun sejak tahun 2018 dan saat ini sudah memiliki 3 fakultas dengan 19 program studi. Tiga fakultas tersebut adalah Fakultas Komunikasi & Bahasa, Fakultas Teknik & Informatika, dan Fakultas Ekonomi & Bisnis. Kamu bisa memilih jurusan yang sesuai dengan fakultas tersebut ya.

Institut Teknologi Telkom Purwokerto

Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) adalah kampus telkom yang didirikan pada tahun 2002 dan dikelola oleh Yayasan Pendidikan Telkom serta di bawah naungan PT Telkom Indonesia. ITTP termasuk perguruan tinggi swasta di Jawa Tengah yang fokus pada pengembangan ilmu pengetahuan berbasis teknologi informasi di bidang Healthcare, Agro-Industry, Tourism, dan Small Medium Enterprise (HATS). BAN-PT telah memberikan akreditasi “Baik Sekali” kepada ITTP dan ITTP juga telah tersertifikasi ISO 21001-2018.

Baca Juga : Informasi Lengkap Beasiswa Glow & Lovely 2023

Universitas Amikom Purwokerto

Universitas Amikom Purwokerto adalah perguruan tinggi swasta di Purwokerto yang berfokus pada teknologi dan bisnis. Kampusnya terletak di Jalan Letjend Pol. Soemarto Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, tepat di depan Sekolah Polisi Negara Purwokerto (SPN Polda Jateng). Pada awalnya, pada tahun 2005, Amikom Purwokerto didirikan sebagai Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer. Namun, pada tahun 2019, Amikom Purwokerto meningkatkan statusnya menjadi Universitas yang menawarkan enam program studi, yaitu Informatika, Sistem Informasi, Teknologi Informasi, Ilmu Komunikasi, Bisnis Digital, dan Bahasa Inggris.

Universitas Harapan Bangsa Purwokerto

Di Purwokerto Kamu juga bisa masuk ke Universitas Harapan yang merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di bawah Yayasan Pendidikan Dewi Puspita. Perguruan tinggi ini resmi berdiri sejak tahun 2002 dan awalnya memiliki nama Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Harapan Bangsa Purwokerto. Saat ini kamu tersebut memiliki 3 fakultas yaitu Fakultas Kesehatan, Fakultas Sosial, dan Fakultas Sains. Lokasi Universitas Harapan Bangsa Purwokerto ada di Jalan Raden Patah nomor 100